Perbedaan Rasio Profitabilitas dan Risk Profile Bank Konvensinal dan Bank Syariah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai perbedaan rasio Profitabilitas dan Risk Profile dari Bank Umum ynag memiliki cabang Bank Syariah dan terdaftar di Bursa efek Indonesia. Tahun pengamatan penelitian ini adalah 2014 sampai 2018. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian, tidak ada perbedaan yang signifikan antara rasio profitabilitas maupun rasio risk profile antara PT Bank Rakyat Indonesia Tbk dan PT. Bank Rakyat Indonesia Syariah. Rasio profitabilitas BOPO, NIM, ROE, ROA tidak ada perbedaan namun dari segi profitabilitas Bank Rakyat Indonesia lebih baik dari Bank Rakyat Indonesia Syariah. Rasio Risk Profile dari segi rasio NPL dan LDR juga lebih baik Bank Rakyat Indonesia daripada Bank Rakyat Indonesia Syariah. Hasil penelitian, menunjukkan ada perbedaan yang signifikan antara rasio profitabilitas BOPO dan ROA pada Bank Tabungan Negara dan Bank BTPN Syariah, Sedangkan Rasio NIM dan ROE tidak ada perbedaan. Sedangkan rasio risk profile baik rasio NPL dan rasio LDR sama sama memiliki perbedaan secara signifikan. Untuk rasio profitabilitas BOPO dan NIM Bank Tabungan Negara secara rata-rata lebih baik dari Bank BTPN Syariah, sedangkan secara ROE dan ROA, Bank BTPN Syariah lebih baik daripada Bank Tabungan Negara. Untuk rasio risk profile, yaitu rasio NPL dan Rasio LDR secara rata-rata Bank BTPN Syariah Lebih baik dar Bank Tabungan Negara