PENERAPAN MODEL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DENGAN PENDEKATAN TASAWUF DI PONDOK PESANTREN MIFTAHUL HUDA MALANG
Abstract
Tasawuf merupakan suatu upaya pendekatan diri pada Allah SWT. melalui kesadaran murni dengan memengaruhi jiwa secara benar untuk melakukan berbagai latihan-latihan (riyadhah), baik secara fisik maupun mental, dan dengan melakukan berbagai ibadah sehingga aspek uluhiyah dan ruhaniyah dapat mengungguli aspek duniawiyah dan jasadiyah. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji 1.) Bagaimana nilai-nilai (tasawuf) yang dikembangkan di Pondok Pesantren Miftahul Huda Malang. 2.) Bagaimana model pendidikan agama Islam dengan pendekatan tasawuf. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan paedagogik, psikologis, dan sosiologis dengan hasil penelitian yaitu 1) Nilai tasawuf yang dikembang di PPMH Malang diantaranya Tawadu h, Sabar, danIstiqomah, 2) model pendidikan agama Islam dengan pendekatan tasawuf diantaranya 1). Model ABID yaitu: guru mengajarkan tasawuf kepada santri dengan penanaman materi sekaligus praktek melalui kegiatan pengajian yang rutin dilaksanakan setelah solat ashar, 2). Model Al-„Alim yaitu guru mendidik siswa agar mampu mengaplikasikan dan menyampaikan ilmu yang telah dipahaminya kepada orang lain.