AKTUALISASI NILAI KARAKTER JUJUR DI MADRASAH IBTIDAIYAH SAKURU MONTA KABUPATEN BIMA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan cara guru dalam mengaktualisasi nilai kejujuran, dan mengetahui hambatan-hambatan guru dalam mengaktualisasi nilai kejujuran di MIS Sakuru Kecaman Monta Bima. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. dengan Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas, dan siswa. Pengumpulan data diambil melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah, guru kelas dan tenaga pendidikan belum Sepenuhnya mengaktualisasikan nilai kejujuran di Mis Sakuru dengan maksimal. Pengintegrasian nilai kejujuran mencangkup kegiatan rutin, kegiatan spontan, keteladanan, dan pengkondisian. Pengintegrasian nilai kejujuran dalam mata pelajaran meliputi, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), proses pelaksanaan pembelajaran dan evaluasi. Pengintegrasian nilai kejujuran dalam budaya sekolah meliputi kegiatan kelas, disekolah dan luar sekolah. Hambatan dalam mengaktualisasi nilai kejujuran di sekolah antara lain, sekolah belum menentukan indicator/petunjuk nilai kejujuran di dalam pengembangan kurikulum sekolah, belum adanya kontrol yang baik di antara komponen sekolah, dan siswa belum menyadari pentingnya nilai kejujuran.