PERSEPSI REMAJA TENTANG EATING DISORDER TERHADAP BERAT BADAN

Abstract

Remaja adalah masa peralihan yang dilewati seseorang setelah anak-anak dan sebelum menginjak dewasa. Rentang usia remaja yakni antara 12 tahun sampai dengan 24 tahun dan belum menikah. Remaja memiliki obsesi terhadap berat badan serta penampilannya setelah pubertas. Mereka cenderung tidak puas dengan perubahan yang dialami. Perubahan selama pubertas bisa membuat remaja menjadi gemuk dan berat badannya bertambah. Hal tersebut memicu remaja terkena gangguan makan atau eating disorder. Gangguan tersebut termasuk dalam gangguan mental yang dapat berakibat buruk apabila tidak dihentikan. Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu penelitian kualitatif. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara secara online dengan menggunakan media google formulir. Responden diberikan pertanyaan mulai dari pengetahuan tentang eating disorder, rasa khawatir responden terhadap kenaikan berat badan ketika sedang makan, porsi makan yang dikonsumsi, adakah makanan yang dihindari agar berat badan tidak mengalami kenaikan, apakah menerapkan pola makan khusus, dan apakah responden nyaman dengan badan yang dimiliki. Data dari sembilan responden disajikan dalam bentuk tabel sesuai dengan pertanyaan yang diberikan. Dari penelitian ini didapatkan bahwa remaja kurang mengetahui apa itu istilah Eating disorder. Remaja menyadari akan pentingnya asupan gizi yang cukup dan porsi makan yang normal untuk memenuhi kebutuhan tubuhnya. serta tetap makan dalam porsi yang normal. Mensyukuri membuat diri merasa nyaman dengan berat badan yang dimiliki dapat menghindarkan remaja dari gangguan eating disorder. Bagi remaja putri diharapkan lebih mempelajari mengenai istilah eating disorder. Karena remaja putri cenderung terganggu dengan masalah berat badan dan penampilan. Jangan sampai kurangnya pengetahuan dapat menyebabkan hal yang tidak baik terjadi di akhir. Mengkonsumsi makanan dengan porsi yang cukup tidak akan menambah berat badan. Diimbangi dengan olahraga dan minum air putih yang cukup akan menjaga berat badan tetap idealKata kunci: Remaja, Eating Disorder, Berat Badan