Peningkatan Kapasitas Manajemen Kesekretariatan Pengurus OSIS Berbasis Studi Kasus di SMAN 1 Pariangan Tanah Datar

Abstract

Dalam berorganisasi, ilmu manejemen sangat dibutuhkan bagi pengurus yang akan menjalankan roda organisasi. Hal itu disebabkan  kesuksesan suatu organisasi didukung  oleh sejauh mana kapasitas pimpinanan dan anggota dalam mengatur organisasi yang dikelolalnya. Sebenarnya, dalam ilmu manejemen terdapat beberapa fungsi pengelolaan  yang mesti diterapkan, yaitu fungsi planning (merencanakan), fungsi organizing (pengorganisasian), fungsi directing (menggerakan) dan fungsi controling (pengawasan). Dalam pelaksanannya, empat fungsi manajemen ini sangat dibutuhkan sehingga dengan menjalankan empat fungsi manajemen tersebut maka apa yang menjadi tujuan organisasi akan dapat tercapai. Terkhusus kapasitas kesekretariatan, memegang peran penting dalam menata berbagai administrasi dalam organisasi OSIS serta surat menyurat yang diperlukan. Metode pelaksanaan kegiatan ini berupa tanya jawab dan studi kasus sehingga tidak terjadi kebosanan di kalangan peserta pelatihan