PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KABUPATEN PASURUAN

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan komitmen organisasi terhadap kinerja pegawai Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif. Dengan variabel independen terdiri dari kepemimpinan (X1) dan komitmen organisasi (X2). Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 39 responden dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik metode sensus, yaitu seluruh anggota populasi dimasukkan menjadi sampel karena jumlah sampel yang relatif kecil. Teknik analisa data yang digunakan adalah analisa regresi linier berganda. Dari hasil uji t dalam Unstandardized Coefficients yaitu menunjukkan nilai variabel kepemimpinan (X1) sebesar 0,293 dengan nilai t hitung = 4,962 > t tabel = 2,02809 dan komitmen organisasi (X2) sebesar 0,876 dengan nilai t hitung = 6,005 > t tabel = 2,02809. Hal ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel kepemimpinan (X1) dan komitmen organisasi (X2) berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Pada uji F terlihat bahwa variabel kepemimpinan (X1) dan komitmen organisasi (X2) berpengaruh signifikan secara bersamaan terhadap kinerja pegawai sebesar 50,053 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05. Pada analisis koefisien determinasi (Adjusted R Square) terlihat bahwa besarnya pengaruh kepemimpinan dan komitmen organisasi terhadap kinerja pegawai Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan adalah 72,1% dan sisanya 27,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dianalisis dalam model yang digunakan dalam penelitian ini.