PENGGUNAAN VIDEO TUTORIAL UNTUK MENDUKUNG PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI VIRUS CORONA

Abstract

Abstrak: Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan pengalaman menggunakan video tutorial untuk mendukung kegiatan pembelajaran daring di masa pendemi virus corona dan respons mahasiswa terhadap penggunaan video tutorial. Metode penelitian ini menerapkan metode kuantitatif deskriptif. Instrumennya adalah angket yang dikembangkan dari teori difusi inovasi Rogers. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses penggunaan video tutorial sebagai media pembelajaran terdiri dari empat tahap, yaitu: persiapan, perekaman, penyelesaian akhir, dan implementasi. Respons mahasiswa terhadap penggunaan video tutorial telah memperoleh skor 4,09 yang berarti baik. Penilaian respons tersebut meliputi: keuntungan relatif yang bernilai 4,29 (sangat baik), kesesuaian yang bernilai 4,20 (baik), kerumitan yang bernilai 3,83 (baik), ketercobaan yang bernilai 3,84 (baik), dan keteramatan yang bernilai 4,28 (sangat baik). THE USE OF TUTORIAL VIDEO TO SUPPORT ONLINE LEARNING IN PANDEMIC VIRUS CORONA Abstract: This article aims to explain the experience of using tutorial videos to support online learning activities during the coronavirus epidemic and student responses to the use of tutorial video. This research method applies a descriptive quantitative approach. The instrument is a questionnaire developed from Rogers' diffusion innovation theory. The results of this study indicate that the process of using tutorial video as a learning medium consists of four stages, namely: preparation, recording, completion, and implementation. Student responses to the use of video tutorials have obtained a score of 4.09, which means good. The response assessment included aspects of relative advantage valued at 4.29 (very good), compatibility valued at 4.20 (good), complexity valued at 3.83 (good), trialability valued at 3.84 (good), and observability valued 4.28 (very good).