KHASAISH LU’BATUL LUGHATUL ‘ARABIYAH

Abstract

Bahasa Arab memiliki karakteristik yang unik dan universal. Dikatakan unik, karena bahasa Arab memiliki ciri khas yang membedakannya dengan bahasa-bahasa lainnya, sedangkan Universal berarti adanya kesamaan nilai antara bahasa Arab dengan bahasa lainnya. Diantara ciri khas bahasa Arab dapat ditinjau dari aspek bunyi yang sebagian bunyi dalam bahasa Arab tersebut tidak dimiliki oleh bahasa lain. Aspek pembentukan pola kata (Mufradat) yang fleksibel, baik melalui Derivasi (Tashrif Isytiqaiy) maupun dengan cara Infleksi (Tashrif I’rabiy). Struktur Sintaksis (nahwu) yaitu perubahan bunyi akhir kata yang tidak terdapat dalam bahasa lain, baik perubahan harakat ataupun perubahan huruf sesuai dengan jabatan atau kedudukan dalam suatu kalimat.