PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan dan motivasi terhadap produktivitas karyawan. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pegawai pada Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Binjai sebanyak 75 orang, sampel diambil 43 orang dengan teknik sampling random sampling. Penelitian ini menggunakan data primer yang didapat dari jawaban responden yang berupa pengisian kuisioner yaitu data yang diperoleh langsung dari objek penelitian. Pengujian data meliputi: uji kualitas data terdiri dari uji validitas dan uji reabilitas, uji asumsi klasik terdiri dari uji normalitas, uji heterokedastisitas dan uji multikolinieritas, uji regresi linier berganda serta uji hipotesis yang terdiri dari uji parsial (uji t), uji simultan (uji F) dan uji koefesien determinasi.Dari hasil uji koefesien determinasi diperoleh nilai R2 sebesar 0.708, artinya sebesar 70.8% besar pengaruh antara variabel kompensasi dan motivasi terhadap variabel produktivitas kerja. Dan sisanya 29.2% dipengaruhi faktor lainnya yang tidak dimasukan kedalam penelitian ini. Kata Kunci : Kompensasi, Motivasi dan Produktivitas Kerja   ABSTRACT       The purpose of this study was to determine the effect of compensation on employee productivity and motivation on employee productivity. The method in this study uses quantitative methods. The population in this study were all employees at the Department of Housing and Settlement Areas of Binjai City as many as 75 people, the sample was taken by 43 people with a random sampling technique. This study uses primary data obtained from respondents' answers in the form of filling out questionnaires, namely data obtained directly from the object of research. Data testing includes: data quality test consisting of validity test and reliability test, classical assumption test consisting of normality test, heteroscedasticity test and multicollinearity test, multiple linear regression test and hypothesis testing consisting of partial test (t test), simultaneous test (test F) and the coefficient of determination test. From the results of the coefficient of determination test, the R2 value is 0.708, meaning that it is 70.8% of the large influence between compensation and motivation variables on work productivity variables. And the remaining 29.2% is influenced by other factors that are not included in this study. Keywords : Compensation, Motivation and Work Productivity