ANALISIS MANAJEMEN PERGUDANGAN PADA PT. BEURATA SUBUR PERSADA
Abstract
Perusahaan memerlukan sistem manajemen yang baik, salah satunya adalah manajemen pergudangan. Gudang adalah bagian penting di perusahaan. Kegiatan yang dilakukan di dalam pergudangan harus mempunyai sistem penyimpanan yang benar agar dapat mendorongĀ proses produksi danĀ aktivitas-aktivitas pergudangan lainnya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sistem manajemen pergudangan yang di terapkan pada gudang PT. Beurata Subur Persada. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa Gudang PT. Beurata Subur Persada menggunakan metode First In First Out (FIFO), yaitu barang yang pertama kali masuk kedalam gudang maka barang tersebut yang keluar terlebih dahulu. Masalah manajemen pergudangan di perusahaan ini terletak pada tata letak barang yang tidak tersusun rapi pada tempatnya dan juga pengawasan barang keluar yang kurang maksimal, sehingga membuat pengambilan barang menggunakan metode FIFO menjadi terkendala dan barang menjadi minus setiap bulannya. Rekomendasi untuk perusahaan perlu adanya teknologi canggih atau alat yang dapat mengenal kode barang, seperti mesin pemindah barcode. Sehingga dapat mempermudah proses penghitungan barang yang keluar, yang mana dengan adanya teknologi ini dapat mempermudah pekerjaan karyawan menjadi lebih efektif dan efisien.