Pengaruh Biaya Operasional Pendapatan Operasional dan Return on Asset terhadap Cadangan Kerugian Penurunan Nilai

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisi dan mengetahui apakdah Cadangan Kerugian Penurunan Nilai (CKPN) dapat di pengaruhi oleh  Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan  Return On Asset (ROA).  Pendekatan kuantitatif merupakan metode pada penelitian ini, Populasi yang digunakan adalah seluruh Bank Umum Syariah sebanyak 14 Bank Umum Syariah. Dalam penentuan sampel peneliti mengunakan teknik Purposive sampling sehingga Sampel yang diteliti sebanyak 7 Bank Umum syariah dengan mengambil data melalui laporan rasio keuangan Bank Umum Syariah tahun 2016–2020 sehingga terdapat 35 data yang diteliti. Teknik analisis data yang digunakan regresi linear berganda dan analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara Parsial Biaya Operasional Pendapatan Operasional tidak berpengaruh Terhadap Cadangan Kerugian Penurunan Nilai, begitu juga dengan Return On Asset tidak berpengaruh Terhadap Cadangan Kerugian Penurunan Nilai secara parsial.secara simultan Biaya Operasional Pendapatan Operasional Dan Return On Asset tidak berpengaruh Terhadap Cadangan Kerugian Penurunan Nilai.