STRATEGI PENDAMPINGAN IBU DALAM MASA PENDIDIKAN ANAK

Abstract

Strategi yang dipakai oleh ibu-ibu di Sekolah Al-Mu’tadil di Desan Tenggun Dejeh Kecamatan Kelampis dalam masa pendidikan anak khususnya anak pada masa sekolah dasar adalah meluangkan waktu bersama anak, menjadi teman belajar anak, menerapkan peraturan keluarga, memberikan hadiah dan membiarkan anak bermain. Manfaat dari dalam implementasi pendampingan yang mereka lakukan adalah menambah rasa percaya diri, tidak malu bertanya, mandiri, dan semangat dalam pada anak. Kendala-kendala yang sering mereka temukan dalam proses pendampingan adalah keterbatasan pengetahuan ibu akan pelajaran anak mereka dan kesibukan ibu yang menyita waktu untuk selalu mendampingi anak.