MENINGKATKAN PENGETAHUAN KEPADA ANAK MELALUI PENGAJARAN DAN PEMBELAJARAN

Abstract

Pengajaran dan pembelajaran yang baik harus disampaikan dengan baik pula agar mendapat banyak pengetahuan. Dimulai dari pengajaran, pembelajaran, metode, media yang digunakan, dan fasilitas yang digunakan. KKN kelompok 44 UIKA ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan anak-anak mengenai informasi yang kami berikan. Pengetahuan merupakan hasil pengindraan manusia atau hasil tahu seseorang terhadap objek melalui indra yang dimilikinya seperti mata, hidung, telinga, dan sebagainya. Program yang kami jalankan berupa pengajaran di MI Nur Sidqul Wahid, pengajaran di Paud Al-Ikhsan, pengajaran di Paud Anggrek, dan Bimbel. Pada bidang keagamaan, KKN 44 UIKA melakukan kegiatan rutin yang hampir setiap hari yaitu mengajar TPA, mengikuti pengajian Ibu-ibu, pengajian Bapak-bapak, dan juga pengajian remaja. Pada bidang kesehatan, KKN 44 UIKA melakukan kegiatan yaitu penyuluhan perilaku hidup bersih dan sehat, senam sehat, cek kesehatan gratis, dan membantu kegiatan Posyandu. Pada bidang ekonomi, KKN 44 UIKA melakukan kegiatan yaitu penyuluhan menabung sejak dini. Pada bidang teknik, KKN 44 UIKA melakukan kegiatan yaitu pembelajaran dasar komputer dan pembuatan gapura. Adapun metode yang kami gunakan yaitu metode bimbingan dan penyuluhan, metode belajar melalui bermain, metode belajar talking stick, metode belajar dengan media