ANALISIS FAKTOR SOSIAL EKONOMI PADA PENGELOLAAN BANK SAMPAH DI LINGKUNGAN PERUMAHAN BOGOR RAYA PERMAI

Abstract

Ditinjau dari sudut pandang kesehatan masyarakat, permasalahan sampah bukan hanya terkait pada bidang kesehatan lingkungan sehingga menimbulkan berbagai jenis penyakit dan pencemaran, tapi juga perubahan perilaku dan ekonomi. Tujuan dari studi ini adalah mengetahui analisis faktor sosial ekonomi pada pengelolaan bank sampah pada salah satu lingkungan yang telah menerapkan bank sampah. Survei ini dilakukan pada bulan November 2020 dengan non probability sampling. Penyebaran angket dilakukan secara daring yang disebarkan melalui grup whattsaps terbatas. Warga yang bersedia mengisi pendataan ini terdapat sebanyak 37 orang. Hasil pendataan ini menginformasikan bahwa responden terbanyak berpendidikan S1 (64,9%) dengan status ibu rumah tangga (40,5%). Jumlah sampah per hari yang dihasilkan terbanyak adalah 1-3 kg (64,9%). Pembelanjaan terbesar responden diperuntukkan bagi makanan (56,8%). Jenis sampah organik terbanyak dihasilkan (75,7%). Lebih dari separuh responden belum menjadi nasabah bank sampah, dengan alasan dominan tidak sempat memilah. Disimpulkan bahwa tingkat edukasi yang cukup baik, status ibu rumah tangga, modus jumlah sampah yang terkendali dan jenis pembelajaan yang benar-benar dibutuhkan akan tergambarkan jenis sampah yang dihasilkan. Selanjutnya, keberadaan bank sampah dapat lebih disosialisasikan dan edukasi berkeanjutan sehingga terbentuk pola kebiasaan baru dalam pengelolaan sampah rumah tangga.