PEMBERDAYAAN ORANG TUA SISWA TK ANNUR KABUPATEN CIREBON MELALUI KETERAMPILAN RAJUT TANGAN DAN ACCESS MARKET.

Abstract

Abstrak Hampir sebagian besar orang tua siswa berada di sekolah untuk menemani anaknya belajar. Aktivitas mereka yang monoton, seperti mengantar dan menunggu anaknya belajar di TK, sungguh sesuatu yang perlu dipikirkan. Apalagi keberadaan mereka yang bergerombol dan tidak teratur, hanya diisi dengan mengobrol, jajan camilan, atau sesekali arisan kecil untuk menutup kebosanan. Kondisi ini, dapat diupayakan agar aktivitas menunggu itu bisa lebih bermanfaat dan bernilai tambah bagi mereka. Oleh karena itu, tim pengabdi merancang suatu pelatihan dan pendampingan dalam membuat beberapa kreasi yang sebelumnya belum pernah dilakukan. Kreasi tersebut berupa kerajinan rajut tangan yang dibentuk menjadi berbagai macam benda seperti gantungan kunci, konektor masker, bunga, dll. Kerajinan merajut dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja. Tujuan kegiatan pengabdian ini untuk meningkatkan (1) aktivitas keterampilan rajut tangan, dan (2) pengetahuan access market orang tua siswa TK B Annur. Metode kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan dengan ceramah, tanya jawab, dan simulasi.  Tahapan yang dilalui diantaranya observasi lapangan, sosialisasi, pra pelatihan, pelatihan, evaluasi dan kegiatan pendampingan. Melalui kegiatan PKM diharapkan orang tua siswa dapat mengembangkan potensinya secara optimal dan menguatkan perekonomian keluarga dengan wirausaha.   Abstract Most of the students' parents are at school to accompany their children to study. Their monotonous activities, such as escorting and waiting for their children to study in kindergarten, are really something to think about. Especially when they are clustered and disorganized, only filled with chatting, snacking, or the occasional small social gathering to cover boredom. In this condition, efforts can be made so that the waiting activity can be more useful and have added value for them. Therefore, the service team designed a training and mentoring in making several creations that had never been done before. These creations are in the form of hand-knit crafts that are formed into various kinds of objects such as key chains, mask connectors, flowers, etc. Knitting crafts can be done anytime and anywhere. The purpose of this service activity is to improve (1) hand knitting skills activities, and (2) knowledge of access market parents of Kindergarten B Annur students. Methods of service community activities is carried out by lecturing, question and answer, and simulation. The stages taken included field observations, socialization, pre-training, training, evaluation and mentoring activities. Through community service activities, it is hoped that students' parents can develop their potential optimally and strengthen the family economy with entrepreneurship.