PERAN SUPERVISI AKADEMIK TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MERANCANG RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN GURU SMAN I TANJUNG JABUNG BARAT TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) yang bertujuan untuk mengetahui peran suvervisi akademik terhadap peningkatan kemampuan merancang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) bagi guru SMA Negeri 1 Tanjung Jabung Barat Tahun Pelajaran 2018/2019. Dalam penelitian ini, kemampuan guru yang akan difokuskan adalah dalam merancang rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi. Adapun subjek penelitian dalam PTS ini adalah guru yang mengajar di SMA Negeri 1 Tanjung Jabung Barat, dengan sampel 10 guru. Terdapat 7 aspek yang diamati dalam merancang rencana pelaksanaan pembelajaran yakni (1) identitas mata pelajaran, (2) rumusan indikator dan tujuan pembelajaran, (3) materi pembelajaran, (4) pemilihan model dan strategi pembelajaran, (5) rancangan kegiatan inti dalam pembelajaran, (6) pemilihan sumber belajar, dan (7) kesesuaian teknik penilaian. Penilaian dilakukan dengan menggunakan skala likert dengan rentang skor minimal 0 hingga 4. Analisis data dilakukan dengan menentukan persentase skor untuk tiap indikator penilaian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa supervisi akademik mampu meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).