MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING MENGGUNAKAN SOFTWARE GEOGEBRA DAN DAMPAKNYA TERHADAP KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA SMK

Abstract

Penelitian ini dimaksudkan sebagai suatu upaya meningkatkan kemampuan pemahaman matematis yang berdampak pada kemandirian belajar melalui model pembelajaran Problem Based Learning menggunakan software Geogebra. Metode penelitian yang digunakan adalah metoda campuran ( Mix Method ) tipe Embedded Design dengan jenis Embedded experimental model dengan design penelitian berbentuk pretes-postes control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa  SMKN 6 Bandung. Pemilihan sampel dilakukan dari populasinya secara purposive (purposive sampling) 3 (tiga) kelas. 1 (satu) kelas memperoleh model PBL menggunakan Geogebra, 1 (satu) kelas memperoleh model PBL, dan 1 (satu) kelas lagi memperoleh pembelajaran konvensional. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan pemahaman matematis. Berdasarkan analisis data,  hasil penelitian menunjukan 1) Peningkatan kemampuan pemahaman matematis siswa yang memperoleh model PBL menggunakan Geogebra lebih baik dari siswa yang memperoleh Model PBL. 2) Peningkatan kemampuan pemahaman matematis siswa yang memperoleh model PBL menggunakan Geogebra lebih baik dari siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional. 3) Peningkatan kemampuan pemahaman matematis siswa yang memperoleh model PBL  lebih baik dari siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional. 4) Kemandirian belajar siswa yang memperoleh model PBL Geogebra lebih baik dari siswa yang memperoleh model PBL. 5) Kemandirian belajar siswa yang memperoleh model PBL Geogebra lebih baik dari siswa yang memperoleh model konvensional. Dapat disimpulkan bahwa implementasi model pembelajaran Problem Based Learning menggunakan Software Geogebra dapat meningkatkan kemampuan pemahaman matematis siswa dan kemandirian siswa dalam pembelajaram matematika