PENERAPAN METODE STORYTIVITY UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULISKAN KEMBALI CERITA ANAK PADA SISWA KELAS II-B SD AL MUTTAQIEN SURABAYA TAHUN PELAJARAN 2018-2019

Abstract

Tujuan penelitian penerapan metode storytivity ini adalah untuk meningkatkan kemampuan menuliskan kembali cerita anak dan meningkatkan kualitas proses pembelajaran menuliskan kembali cerita anak pada siswa kelas II-B SD Al Muttaqien Surabaya melalui penelitian tindakan kelas yang terdiri atas pratindakan, tindakan siklus I, dan tindakan siklus II. Data yang diambil dalam penelitian ini merupakan data observasi tindakan guru dan siswa pada siklus I dan II serta tes menuliskan kembali cerita anak setelah adanya tindakan penerapan storytivity. Dari hasil penelitian diperoleh data terjadi peningkatan pembelajaran menuliskan kembali cerita anak yang  ditandai dengan meningkatnya keaktifan, motivasi, dan percaya diri siswa dalam pembelajaran pada setiap siklusnya. Kemampuan siswa dalam menuliskan kembali cerita anak menjadi lebih baik.  Siswa telah mencapai kriteria ketuntasan minimal sebanyak 12% pada pratindakan, 50% pada siklus I, dan 90% pada siklus II. Dengan demikian dapat dikemukakan bahwa pembelajaran dengan penerapan metode storytivity mampu meningkatkan kualitas proses pembelajaran menuliskan kembali cerita anak dan meningkatkan kemampuan menuliskan kembali cerita anak pada siswa kelas II-B SD Al Muttaqien Surabaya semester ganjil tahun pelajaran 2018-2019.