Revitalisasi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kewirausahaan Berbasis Syariah

Abstract

Perguruan tinggimengemban tanggung jawab dan kewajiban yang besar, khususnya membentuk sumber daya intelektual dalam rangka mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas, termasuk dalam bidang ekonomi. Pengembangan tersebut dapat dilakukan melalui UKM. UKM adalah wadah aktivitas kemahasiswaan untuk mengembangkan minat, bakat dan keahlian tertentu bagi para anggota-anggotanya.Salah satu UKM dilingkungan PTKI adalah UKM Kewirausahaan berbasis syariah dengan cara pengembangansikap entrepreneurshipyang diwujudkan dalamperilaku: Keinovasian, Keberanian, Kemampuan manajerial, dan Kepemimpinan, melalui kegitan yang melibatkan langsung mahasiswa seperti KOPMA (Koperasi Mahasiswa), pelatihan kader pengusaha muda dan ikut serta dalamajang kreasi mahasiswa baik lintas nasional maupun internasional.