HIJAB DALAM KONTEKSTUALISASI SYARIAT ISLAM TERHADAP BUDAYA MODERN PERSPEKTIF MURTADHA MUTHAHHARI

Abstract

AbstrakPenelitian ini merupakan upaya untuk mendalami kajian hijab dalam syariat Islam yang dikhususkan untuk mengetahui pandangan hijab dalam Islam dari Syahid Murthadha Muthahhari, dalam menganalisis dan memberikan interpretasi makna hijab dalam kontekstualisasi zaman modern, baik itu untuk perempuan juga termasuk laki-laki, yang kemudian akan dijadikan sebagai basis pemahaman yang lebih mendalam, bertujuan untuk melahirkan suatu kesadaran dan pandangan terhadap pahaman hijab yang bersifat kontekstual dan kekinian. Jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka (liberary research), yaitu penelitian yang dilakukan dengan menulusuri beberapa literatur-literatur tentang masalah hijab dan perempuan terkhusus literatur Murthadha Muthahhari mengenai hijab dalam tradisi Syariat Islam. Selanjutnya pendekatan dalam penelitian ini ialah pendekatan teologi normatif syar’i. Metode pengumpulan data yang digunakan ialah teknik dokumen (studi pustaka) yang dimuat di buku yang mendiskripsikan pandangan hijab dalam Islam, hasil penelitian berupa skripsi, tesis, disertasi dan hasil penelitian yang diterbitkan. Peneliti juga mengambil bahan literatur sebagai data sekunder. Maka dari itu, penelitian ini mendapati suatu hasil dalam pandangan Murtadha Muthahhari diuraikan pertama, posisi perempuan dalam syariat Islam, kedua, kewajiban hijab juga berlaku bagi laki-laki terkhusus untuk prilaku atau hubungan laki-laki dan perempuan dalam kehidupan modern. Dari hasil penelitian ini penulis merekomendasikan pandangan hijab yang ditinjau dari perspektif  Murthadha Muthahhari, sebagai upaya afirmatif syariat Islam ditengah zaman modern, yang berguna untuk menata pemahaman mengenai makna dan hakikat dasar kesadaran tentang hijab ditengah era modern yang demikian kompleks.