DAMPAK PEREKONOMIAN PENGGUNAAN TENAGA KERJA ASING DI LOMBOK TIMUR

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk mengetahui pertama, Fatktor apa saja yang melatar belakangi masoknya tenaga kerja asing di Wilayah Lombok Timur. ke-dua bagaimana Dampak perekonomian dan upaya pemerintah Kabupaten Lombok Timur untuk melindungi pekerja lokal dari maraknya serbuan tenaga kerja asing di Kabupaten Lombok Timur. Penelitian ini dilakukan dengan metode ”empirical normative” atau studi kepustakaan dan menambahkan unsur empiris, dimana mengumpulkan bahan dari literatur-literatur baik dalam bersifar hardcopy maupun softcopy dan menganalisis secara normatif dengan kajian hukum internasional dan hukum nasional Indonesia dan dengan menambahkan unsur empiris. Hasil yang diperoleh sebagai berikut: 1) Faktor-faktor yang mempengaruhi meningkat jumlah tenaga kerja asing di wilayah kabupaten lombok timur dapat ditemukan di dalam UU No. 25 Tahun 2007 tentang Penanamann Modal Asing, buku aspek hukum penanaman modal dan wawancara dengan pejabat pengawas tenaga kerja asing dinas ketenagakerjaan lombok timur. Penerapan GATS di Indonesia menghendaki adanya pasar bebas yang artintya semakin banyaknya tenaga kerja asing masuk ke Indonesia. 2) upaya pemeritah dalam melindungi pekerja lokal dari masuknya tenaga kerja asing, dengan mengeluarkan kebijakan yang lebih selektif tentang pengawasan TKA yang masuk danbekarja ke indonesia dengan mengeluarkan Perpres No.20 Tahun 2018 tentang Tenaga Kerja Asing dan aturan pelaksana Permenaker No, 10 Tahun 2018 tentang Tata Cara Penggunaan TKA. Di Dalam Permenaker Ini, tercamtum berbagai regulasi yang mengetatkan penggunaan TKA.