MANAJEMEN KELAS (Peran Guru, Problem dan Solusinya)

Abstract

Pendukung utama tercapainya tujuan pengajaran adalah suasana kelas yang baik dalam arti yang seluas-luasnya. Karena itu segala tindakan pembinaan pendidikan sepatutnya diarahkan pada efektifitas manajemen kelas. Didalam kelas segala aspek pendidikan dan pengajaran bertemu dan berproses. Guru dengan segala kemampuannya, siswa dengan latar belakang dan sifat–sifat individualnya, kurikulum dengan segala komponen, dan materi pelajaran dengan segala bahan pokok bahasannya bertemu dan berpadu, bahkan hasil belajar sangat ditentukan oleh apa yang terjadi dikelas, oleh sebab itu sudah selayaknya kelas dimanajemen secara baik. Dalam memanajemen kelas, guru menjadi faktor utama untuk keberhasilan kelas yang efektif dan efisien, tulisan ini membahas peran guru dalam mengefektifkan suasana yang ada di dalam kelas, sehingga kelas dikuasai oleh guru secara efektif bukan dikuasai oleh hambatan-hambatan dalam kelas seperti siswa yang aktif dalam membuat kegaduhan di dalam kelas. Tulisan ini mambahas tentang persoalan, tujuan, komponen apa saja yang ada pada manajemen kelas, peran guru dalam majanemen kelas, hal-hal yang perlu diperhatikan guru dalam manajemen kelas, masalah-masalah dalam manajemen kelas yang harus diperhatikan guru, prosedur manajemen kelas yang ditempuh guru, dan pendekatan guru dalam manajemen kelas.