Upgrading Students’ Interest melalui Model Pembelajaran Color-Coded Co-op Cards (CoCoCa) di Madrasah Ibtidaiyah

Abstract

Rendahnya minat belajar siswa berpengaruh terhadap hasil belajar siswa tersebut. Dengan demikian, diperlukan rangsangan untuk meningkatkan minat belajar siswa sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Color-Coded Co-op Cards (CoCoCa) dalam meningkatkan minat belajar siswa terhadap mata pelajaran PAI di MI Tarbiyatul Islamiyah Sumberkerang Gending Probolinggo serta faktor pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Jenis yang digunakan dalam penelitian ini studi kasus. Hasil penelitian berdasarkan paparan data dan hasil wawancara, model pembelajaran Color-Coded Co-op Cards (CoCoCa) sangatlah sesuai untuk diterapkan di MI Tarbiyatul Islamiyah Sumberkerang Gending Probolinggo model pembelajaran kooperatif Color-Coded Co-op Cards (CoCoCa) mampu menciptakan suasana dan kondisi pembelajaran yang menyenangkan dan tidak menjenuhkan. Hal ini berbeda dengan temuan pada hasil observasi, ketika guru menggunakan metode ceramah, mayoritas siswa merasakan kejenuhan sehingga siswa pasif mengikuti pembelajaran bahkan tertidur di dalam kelas. Namun saat guru menerapkan model pembelajaran Color-Coded Co-op Cards (CoCoCa), diketahui persentase minat belajar siswa meningkat hingga 85% lebih aktif dalam pembelajaran dibandingkan dengan model pembelajaran yang lain.