Pelatihan Peningkatan Keterampilan Video Editing Di Sman 2 Lembang Bandung Barat

Abstract

Perkembangan teknologi media sosial hadir sebagai sarana untuk berkomunikasi, pola komunikasi jarak jauhpun hadir dengan berbagai format seperti berbasis teks, suara, gambar maupun video. Komunikasi didalam media sosial banyak didominasi dengan pola komunikasi visual,   sehingga kemampuan mengedit gambar dan video menjadi sebuah kebutuhan agar tercipta komunikasi yang lebih baik dan menarik. Pada pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dalam bentuk pelatihan  dengan tema video editing yang bertujuan untuk meningkatan keterampilan komunikasi visual pengolahan video dengan mengambil objek siswa dan guru di SMAN2 Lembang Bandung Barat. Pelatihan dilaksanakan selama satu pekan yang dilakukan secara daring  dengan menggunakan dua metode komunikasi yaitu tatap muka secara daring menggunakan zoom dan pendampingan peserta melalui whatsapp grup. Pelatihan mencakup materi seperti 1)Memotong video, 2)Input audio, 3)Transisi efek, 4)Clip grafis, 5)Voice over, 6)Layer croma key, 7)Kemampuan edit video dan gambar, 8)Ekstrak audio dari video, 9)Eksport dan share video, 10)Membuat skenario film pendek, 11)Memproduksi produk video. Dengan menggunakan metode pretest-posttes diperoleh hasil bahwa ada kenaikan nilai yang signifikan antara sebelum dilakukan pelatihan dengan setelah dilakukan pelatihan, sebelum pelatihan tingkat pemahaman peserta untuk seluruh materi sebesar 12% dan setelah pelatihan tingkat pemahaman peserta menjadi sebesar 66.5%, sehingga terdapat kenaikan pemahaman peserta sebesar 53.5%. Kesimpulannya adalah pelatihan yang dilakukan dapat meningkatkan pemahaman yang menunjang keterampilan komunikasi visual pengolahan video. Pelatihan Peningkatan Keterampilan Video Editing Di Sman 2 Lembang Bandung Barat