ANALISIS KESULITAN GURU DALAM PEMBUATAN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013 GUGUS 1 KECAMATAN GERUNG

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesulitan guru dalam membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Kurikulum 2013 di Gugus 1 Kecamatan Gerung. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Informan dipilih dengan teknik purposive sampling. Data diperoleh melalui hasil angket (kuesioner), wawancara terstruktur, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa guru masih mengalami kesulitan dalam membuat komponen RPP Kurikulum 2013. Ada beberapa catatan yang didapatkan dari hasil analisis yaitu: strategi pembelajaran (24,64%), alokasi waktu (27,05%), kompetensi dasar (13,52%), indikator pencapaian kompetensi (62,32%), tujuan pembelajaran (53,62%), materi pembelajaran (9,06%), pendekatan dan model pembelajaran (54,59%), media pembelajaran (59,42%), Langkah-langkah pembelajaran (62,32%), Sumber pembelajaran (20,29%) dan penilaian (46,38%). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa guru mengalami kesulitan membuat langkah-langkah pembelajaran, pendekatan dan model pembelajaran, indikator pencapaian kompetensi, tujuan pembelajaran, media pembelajaran dan penilaian.