UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI MATERI KEANEKARAGAMAN MAKHLUK HIDUP DAN PELESTARIANNYA, DENGAN PENERAPAN TEKNIK PERMAINAN 'JIGSAW' PADA SISWA KELAS IX-4 SMP NEGERI 238 JAKARTA SELATAN

Abstract

Salah satu teknik atau jalan keluar yang dilakukan untuk menangani masalah tersebut di atas yaitu dengan mengaktifkan siswa melalui teknik permainan 'JIGSAW'. Teknik permainan 'Jigsaw' yaitu teknik pembelajaran yang dilakukan dengan menggunakan permainan serupa dengan pertukaran kelompok dengan kelompok, dimana setiap siswa mengajarkan sesuatu. Dalam penelitian Tindakan Kelas ini, peneliti ingin mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan penerapan metode permaian Jigsaw terhadap keaktifan siswa dalam pembelajaran Biologi. Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: "Apakah penerapan teknik Permainan 'Jigsaw' dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran Biologi. ?tujuan penelitian ingin meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa melalui penerapan teknik Permainan Jigsaw dalam pembelajaran Biologi. Manfaat Penelitian sebagai sarana untuk mengantisipasi hambatan/kelemahan penyelenggaraan pembelajaran serta sebagai upaya untuk mengatasi masalah-masalah yang dihadapi sehingga menemukan cara yang tepat untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa melalui teknik Permainan Jigsaw, dan bagi Siswa Sebagai upaya untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran Biologi dan melatih siswa untuk berfikir kreatif dalam menyelesaikan masalah yang dihadapi.sedangkan bagi Sekolah Hasil penelitian ini dapat memberikan bahan informasi yang penting pada pihak sekolah dalam penyelenggaraan program pendidikan dan pengajaran dan sebagai alternatif teknik pembelajaran yang efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Biologi.