Pengaruh hardiness dan religiusitas terhadap job stress pedagang kaki lima
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh hardiness dan religiusitas terhadap job stress pedagang kaki lima. Penulis berteori bahwa variabel hardiness yakni komitmen, kontrol, tantangan dan variabel religiusitas yakni, daily spiritual experience, meaning, values, beliefs, forgiveness, private religious practice, religious/spiritual coping, religious support, religious/spiritual history, organizational religiousness, commitment, dan religious preference mempengaruhi job stress. Penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda. Sampel 145 orang pedagang diambil dengan teknik non-probability sampling. Alat ukur menggunakan skala baku dan memodifikasi instrumen, yaitu skala job stress, skala hardiness, dan skala multidimensional measurement of religiousness/spirituality for use in health. Hasil penelitian membuktikan ada pengaruh dimensi hardiness (komitmen, kontrol, dan tantangan) terhadap job stress meskipun tidak signifikan. Empat dimensi religiusitas berpengaruh secara signifikan yakni religious/spiritual history, commitment, organizational religiousness, dan religious preference. Variabel dailly spiritual experience, maining, values, beliefs, forgiveness, private religious practice, religious/spiritual coping, dan religious support berpengaruh tetapi tidak signifikan.