Creating Teknologi Pendidikan dan Penerapannya pada Media Pembelajaran PAI

Abstract

Arus perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi menuntut para pengajar hususnya guru untuk menerapakan metode melaui media pembelajaran yang sesuai dengan kondsi. Hal tersebut menuntut guru untuk lebih kreatif dan inovatif dalam menyajikan materi pembelajaran, tidak hanya itu kurikulum yang di sajikan harus ada perubahan yang di sesuaikan dengan perkebangan saat ini. Hal tersebut sebaga upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan terutama pada pelajaran Agama Islam. Metode yang disajikan dalam penelitaan ini menggunakan metode desktiftif kualitatif, dengan penelitian kepustakaan atau library research, yaitu penelitian yang mengumpulkan data dan informasi serta bahan yang terdapat dalam berbagai sumber seperti buku, dan sebagainya. Kesimulan dari penelitian ini menyampaikan bahwa guru diharapkan dapat memilih metode dan media pembelajaran yang sesuai dengan materi dan kondisi siswa, media pembelajaran sangat penting karena berdampak pada pencapaian tujuan pembelajaran. Dalam penerapannya media pembelajaran pendidikan Agama Islam harus dilakukan dengan cara yang tepat dan praktis sesuai dengan kebutuhan materi dan kondsi peserta didik, agar proses belajar mengajar dapat berjalan dengan efektif dan efisien. Kata kunci: Teknologi Pendidikan; Media Pembelajaran PAI