PENERAPAN MODEL KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA SMA AL-AZHAR SYIFA BUDI SOLO

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi mengenai peningkatan hasil belajar siswa dalam pembelajaran pada pembelajaran ekonomi dikelas XI IPS 1 SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo melalui penerapan strategi pembelajaran dengan model pembelajaran Contekstual Teaching Learning (CTL). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang terdiri dari dua siklus. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 1 SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo yang berjumlah 26 siswa. Prosedur penelitian tindakan kelas ini meliputi: tahap perencanaan tindakan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap observasi dan interpretasi, dan tahap analisis dan refleksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Contekstual Teaching Learning (CTL) dapat meningkatkan hasil belajar pelajaran ekonomi. Hal ini tercermin dari hasil penelitian dari pra tindakan, tindakan siklus I, dan tindakan siklus II yang terus mengalami peningkatan. Pembelajaran dikatakan berhasil jika lebih dari 75% siswa dikelas memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) dari yang sudah ditentukan sekolah, yaitu 75. Pada ranah kognitif dari 65,4% pada pra tindakan, meningkat menjadi 73,1% pada siklus I, dan terus mengalami kenaikan menjadi 88,4%. pada siklus II. Ranah afektif dari 57,7% pada pra siklus, meningkat menjadi 69,2% pada siklus I, dan terus meningkat menjadi 84,6% pada siklus II. Ranah psikomotor dari 61,5% pada pra tindakan, meningkat menjadi 65,4% pada siklus I, dan terus meningkat pada siklus II menjadi 80,7%. Hasil penelitian menunjukkan penerapan model Contekstual Teaching Learning (CTL) dapat meningkatkan hasil belajar pelajaran ekonomi siswa kelas XI IPS 1 SMA Al-Azhar Syifa Budi Solo.   Kata kunci: Contekstual Teaching Learning (CTL), hasil belajar     The purpose of this study was to obtain information about improving student learning outcomes learning in economic learning in class XI IPS 1 at Al-Azhar High School Syifa Budi Solo through the application of learning strategies with the Contextual Teaching Learning (CTL) model. This research is a Classroom Action Research consisting of two cycles. The subjects of this study were students of class XI IPS 1 at Al-Azhar Syifa Budi Solo High School, amout 26 students. This class action research procedure includes: the action planning stage, the action implementation stage, the observation and interpretation phase, and the analysis and reflection stage. The results of this study indicate that the application of the Contextual Teaching Learning (CTL) learning model can improve learning outcomes in economic lessons. This is reflected in the results of research on pre-action, cycle I action, and cycle II action that continues to increase. Learning is said to be successful if more than 75% of students in the class meet the Minimum Completion Criteria (KKM) than those already determined by the school, which is 75. In the cognitive domain from 65.4% in pre-action, it increases to 73.1% in cycle I, and continues increased to 88.4%. in cycle II. The affective domain from 57.7% in the pre cycle, increased to 69.2% in the first cycle, and continued to increase to 84.6% in the second cycle. The psychomotor domain from 61.5% in pre-action, increased to 65.4% in the first cycle, and continued to increase in the second cycle to 80.7%. The results showed that the application of the Contextual Teaching Learning (CTL) model can improve the learning outcomes of economy class XI IPS 1 students at Al-Azhar Syifa Budi Solo High School. Keywords: Contextual Teaching Learning (CTL), learning outcomes