PENGARUH PENGHAYATAN PEERS SUPPORT TERHADAP SCHOOL ENGAGEMENT SISWA KELAS X SMA “X” BANDUNG
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penghayatan peers support terhadap school engagement pada Siswa Kelas X SMA “X” Bandung sejumlah 292 siswa. Metode dalam penelitian ini menggunakan penelitian pengaruh. Alat ukur yang digunakan disusun oleh Savitri (2018) yang berasal dari teori school engagement oleh Fredricks (2004), Alat ukur peers support disusun oleh peneliti berdasarkan teori peers support oleh House (1981). Berdasarkan pengolahan data ditemukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari peers support terhadap tipe-tipe school engagement, yaitu behavioral engagement (R2 = 0,177), emotional engagement (R2 = 0,236), dan cognitive engagement (R2 = 0,132).