Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Tipe Student Team Achievement Divisions (STAD) Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Kelas IV SD Dwijendra
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) menurut Sanjaya. Secara ringkas, penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, yang meliputi empat tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Dwijendra yang berjumlah 35 siswa terdiri dari 15 orang laki-laki dan 20 orang perempuan. Data mengenai Prestasi belajar siswa dikumpulkan dengan tes prestasi belajar. Data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan deskriptif kuantitatif. Adapun hasil penelitian yang diperoleh adalah peningkatan persentase prestasi belajar siswa sebesar 11,14% dari 69,14% pada siklus 1 dengan kriteria sedang menjadi 80,28% pada siklus II dengan kriteria tinggi. Ketuntasan klasikal Pra siklus sebesar 28,57% meningkat sebesar 45,71% menjadi 74,28% pada siklus I meningkat lagi 11,29% menjadi 85,57% pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat menigkatkan Prestasi belajar siswa kelas IV SD Dwijendra Denpasar.