Perapan Strategi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) Dalam Membina Akhlak Siswa Kepada Allah Di Mts. Miftahul Ulum Mayang Jember
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan tentang penerapan Strategi pembelajaran Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa kepada Allah. Untuk mendiskripsikan tujuan tersebut, maka metode dan prosedur penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa penerapan strategi pembelajaran PAI dalam membina akhlak siswa kepada Allah di MTs. terdiri dari dua strategi saja, yaitu strategi berbasi CTL dan SAL. Kedua strategi tersebut sudah diimplementasikan sesuai dengan ketentuan dan digunakan untuk membuat peserta didik mampu memahami, mengerti, meniru dan mempraktekkan tentang taqwa, taubat dan tawakkal kepada Allah dalam setiap aktifitas sehari-hari