Bahasa Sebagai Sarana Untuk Pemecahan Ilmiah

Abstract

Pemecahan ilmiah tidak lepas dari kegiatan berpikir ilmiah, bahasa merupkan salah satu dari sarana berpikir ilmiah sebagai alat komunikasi untuk menyampaikan jalan pikiran. Kemampuan pemecahan masalah sangat penting artinya bagi seseorang di masa depannya. Para ahli pembelajaran sependapat bahwa kemampuan pemecahan masalah dalam batas-batas tertentu, dapat dibentuk melalui bidang studi dan disiplin ilmu yang diajarkan. Dengan kemampuan berbahasa, manusia dapat mengembangkan kebudayaan, karena tanpa bahasa akan hilang kemampuan meneruskan penanman nilai-nilai budaya dari satu generasi ke generasi berikutnya. Dan dengan kemampuan berbahasa maka dapat dilakukan kegiatan berpikir secara sistematis dan teratur. Kata Kunci: Bahasa,Sarana Berpikir Ilmiah