NILAI-NILAI KITAB TA’LIMUL MUTA’ALIM DALAM PESANTREN MELALUI DAKWAH FARDIYAH
Abstract
Dakwah Fardiyah merupakan salah satu metode yang baik dalam tercapainya pesan seorang da’i kepada mad’u. dan salah satu pesan yang di berikan adalah Nilai-nilai dari kitab Ta’limul Muta’alim karangan Syekh az-Zarnuji, kitab ini adalah kajian penting di setiap pesantren, Kitab ini menjadi suatu pedoman bagi para santri dalam meraih keberhasilan dalam mencari ilmunya, namun tidak semudah itu dalam memahami nilai-nilai yang terdapat pada kitab ini perlu adanya suatu metode dalam penyampaian nilai-nilai yang ada pada Kitab Ta’limul Muta’alim ini, salah satu dari metode penyamnpaian nilai ini dengan dakwah fardiyah. Penelitian ini betujuan untuk mengkaji metode-metode dalam penyampaian nilai-nilai kitab ta’limul muta’alim yang dilakukan di Pesantren Sirnarasa. Upaya dari peneitian ini ditujukan Pertama, untuk mengetahui nilai-nilai yang ada pada kitab ta’limul muta’alim, Kedua, untuk mengetahui implementasi dari nilai-nilai kitab ta’limul muta’alim melalui dakwah fardiyah.Untuk menjawab pertanyaan tersebut maka menggunakan metode penelitian yang digunakan dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif, sumber data dari Kitab Ta’limul Muta’alim dan dikuatkan dengan wawancara bersama Mudaris Pesantren Sirnarasa.Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis interaktif yakni Proses bergulir dan peninjauan kembali selama proses penelitian sesuai dengan fenomena dan strategi penelitian yang dipilih peneliti memberi warna analisis data yang dilakukan, namun tidak akan terlepas dari kerangka pengumpulan data, reduksi data, penyajian (display) data, dan kesimpulan/verifikasi, temuan penelitian ini menunjukkan bahwa dakwah fardiyah menjadi metode yang tepat dalam menanamkan pemahaman nilai-nilai yang ada pada kitab Ta’limul Muta’alim, karena Dakwah fardiyah terletak pada fokus perhatian yang lebih terhadap mad’u dan kesempatan memberi pengaruh lebih besar, sehingga menjadi besar pula tingkat keberhasilan mengajak orang ke jalan dakwah. Hasil dari Penelitian ini adalah sebagai berikut Nilai-nilai yang terdapat pada kitab Ta’limiul Muta’alim yakni Nilai Ta’dziman Watakriman, Nilai Semangat Juang, dan Menjauhi Sifat Malas. Implementasi dari nilai-nilai diatas adalah 1. Nilai ta’dziman watakriman dalam dakwah fardiyahnya menggunakan cara Hikmah, Mauizhah Hasanah, Mujadalah bi al-lati hiya ahsan, 2. Nilai Semangat Juang dakwah fardiyahnya dengan cara Uswah Hasanah dan Ta’aruf. 3. Nilai Menjauhi Sifat malas Dakwah fardiyahnya menggunakan cara : Tilawah, Tausiyah, Mauizhah Hasanah.