PENINGKATAN MINAT BELAJAR PROSES INDUSTRI KIMIA MELALUI PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DENGAN MODEL PASA (PICTURES AND STUDENT ACTIVE)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat siswa belajar proses industri kimia melalui penerapan metode Pendekatan Contextual Teaching And Learning (CTL) dengan Model PASA (Pictures And Student Active) dan meningkatkan prestasi belajar siswa. Penelitian dilakukan melalui dua siklus. Standar kompetensi yang dilaksanakan adalah Membaca Diagram Alir Proses Sederhana. Pada siklus pertama kompetensi dasar yang diberikan adalah membaca diagram alir proses industri pulp dan kertas, sedangkan pada siklus kedua kompetensi dasar yang diajarkan membaca diagram alir proses industri pupuk. Pada setiap siklus dilakukan diskusi dan tugas kelompok, penyelesaian tabel dan diberikan tes akhir berupa ulangan harian. Pada akhir siklus selalu dilakukan pengisian kuesioner minat dan motivasi belajar siswa setelah mengikuti proses pembelajaran dengan penerapan metode Pendekatan Contextual Teaching And Learning (CTL) dengan Model PASA (Pictures And Student Active). Pada siklus pertama kualifikasi minat adalah baik dengan nilai 3,74 dan meningkat menjadi kualifikasi sangat baik dengan nilai 4,19 pada siklus kedua. Dengan meningkatnya minat siswa, motivasi siswa juga meningkat dari baik dengan nilai 3,6 pada siklus pertama menjadi baik dengan nilai 3,82 pada siklus kedua. Hasil belajar juga menunjukan peningkatan dari rata-rata kelas 82,95 pada siklus pertama menjadi 83,93 pada siklus kedua. Begitu juga dengan nilai akhir rata-rata kelas meningkat dari 84,39 pada siklus pertama menjadi 85,24 pada siklus kedua. Dengan demikian penerapan metode Pendekatan Contextual Teaching And Learning (CTL) dengan Model PASA (Pictures And Student Active) dalam pembelajaran proses industri kimia telah berhasil meningkatkan minat dan motivasi belajar siswa, sekaligus prestasi belajar siswa.