Workshop Peningkatan Kemampuan Dasar Desain Jaringan Dan Cisco Router Siswa/i SMKS Ibnu Taimiyah

Abstract

Desain jaringan merupakan sebuah fondasi dasar bagi siswa-siswa SMKS Ibnu Taimiyah yang mengambil jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Akan tetapi masih banyaknya siswa SMKS Ibnu Taimiyah yang mengalami kendala di lapangan ketika dihadapkan dengan masalah membangun sebuah jaringan komputer. Sehingga ketika proses desain jaringan tidak dilakukan dan terencana dengan baik, maka seluruh proses membangun jaringan tersebut tidak akan baik. Selain itu pada saat ini kebutuhan akan teknisi jaringan yang paham akan Cisco Router sangatlah tinggi. Namun banyak siswa SMKS Ibnu Taimiyah yang tidak tahu apa itu Cisco Router. Sehingga diperlukan sebuah workshop untuk siswa tentang desain jaringan dan Cisco Router. Workshop ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan para siswa pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk melakukan desain jaringan yang baik dan memahami tentang teknologi Cisco Router