Sosialisasi Pemanfaatan Google Classroom Sebagai Media Sharing Knowledge

Abstract

Transfer ilmu atau yang lebih dikenal dengan istilah sharing knowledge menjadi sebuah hal yang terpenting di dalam dunia pendidikan. Tidak sedikit sumber yang dijadikan referensi pembelajaran, mulai dari buku cetak, ebook, jurnal maupun dari berbagai sumber lainnya. Selain referensi, media atau wadah dalam proses pertukaran ilmu tersebut juga menjadi sebuah pembahasan yang selalu hangat untuk diperbincangkan. Hal ini dapat dilihar dari berlomba-lomba nya dunia pendidikan dalam membangun portal atau sistem informasi akademik yang akan digunakan sebagai media yang dapat diakses oleh peserta didik kapan pun dan dimana pun, guna mendukung kelancaran proses pembelajaran. Namun, anggaran yang harus disediakan dalam membangun portal atau sistem informasi akademik tersebut tidak sedikit jumlahnya. Google Classroom yang dibangun dan dikembangkan langsung oleh Google hadir sebagai media sharing knowledge yang bersifat gratis atau tidak berbayar, dan dapat dijadikan sebagai pengganti portal atau sistem informasi akademik.