KAJIAN LAFAL DARI SEGI LUAS DAN SEMPITNYA MAKNA (Lafal ‘Ām, Khāṣ, Amr, dan Nahiy)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan, memaparkan tentang bagaimana kehujjahan lafal ‘Ām, Khāṣ, Amr, dan Nahiy, dan untuk menjelaskan Implementasi lafal ‘Ām, Khāṣ, Amr, dan Nahiy. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, jenis penelitian adalah library research dan menggunakan metode pendekatan linguistik dan normatif. Metode pengumpulan data  yang digunakan adalah studi literatur. Hasil penelitian menunjukan bahwa; 1) Lafal al-‘Ām sebelum di-takhṣiṣ, ada yang mengatakan bahwa dia adalah ḥujjah ẓanniyah dan ḥujjah qaṭ’iyyah. Kemudian lafal khāṣ adalah hujjah, karena para ulama sepakat bahwa dilālah-nya lafal khāṣ adalah qaṭ’i. Adapun lafal Amr dan Nahiy adalah bagian dari lafal khāṣ, kemudian dari sinilah dapat dipahami juga bahwa lafal Amr dan Nahiy dapat dijadikan sebagai hujah, karena dilālah-nya lafal khāṣ adalah qaṭ’iy. 2) Implementasi Lafal ‘Ām, Khāṣ, Amr, dan Nahiy masing-masing tidak hanya mencakup pada asalnya, namun luas cakupannya.