Pengaruh Stres Akademik dan Manajemen Waktu Terhadap Prokrastinasi Akademik

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh stres akademik dan manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah 100 mahasiswi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman Samarinda yang dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah skala prokrastinasi akademik, stres akademik, dan manajemen waktu. Data yang terkumpul dianalisis dengan uji analisis regresi berganda dengan bantuan program Statistical Package for Social Sciences (SPSS) 25.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) ada pengaruh dan signifikan stres akademik dan manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang melakukan prokrastinasi akademik dengan nilai f hitung > f tabel (52.153 > 2.70) dan nilai p = 0.000 (p < 0.05). Kontribusi pengaruh (R2) stress akademik dan manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang melakukan prokrastinasi akademik adalah sebesar 0.518; (2) ada pengaruh positif antara stres akademik terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang melakukan prokrastinasi akademik dengan koefisien beta (β) = 0.281, serta nilai t hitung > t tabel (3.738 > 1.984) dan nilai p = 0.000 (p < 0.05); (3) ada pengaruh negatif antara  manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik pada mahasiswa yang melakukan prokrastinasi akademik dengan koefisien beta (β) = -0.571, serta t hitung > t tabel (-7.588 > 1.984) dan nilai p = 0.000 (p < 0.05).