Harga Diri Dan Virginity Value Dengan Perilaku Seksual Pra Nikah Pada Remaja Putri

Abstract

Penelitian ini ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara harga diri dan virginity value terhadap perilaku seksual pra nikah pada remaja putri di Kota Samarinda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah 100 remaja putri yang dipilih dengan menggunakan teknik metode purposive sampling. Pengumpulan data yang digunakan adalah skala prilaku seksual pra nikah, harga diri, dan virginity value. Teknik Analisa data uji Kendall’s tau-b. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara harga diri dengan perilaku seksual pra nikah pada remaja putri di Kota Samarinda dengan nilai rhitung 0.619 > rtabel 0.196 dan nilai sig. 0.000 < 0.050. Terdapat hubungan virginity value dengan perilaku seksual pra nikah pada remaja putri di Kota Samarinda dengan nilai rhitung 0.568 > rtabel 0.196 dan nilai sig. 0.000 < 0.050.