Body Dissatisfaction Pada Wanita Dewasa Awal yang Mengalami Obesitas
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan faktor ketidakpuasan tubuh pada remaja putri obesitas di kota bontang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah tiga orang wanita dewasa yang mengalami obesitas dan tiga orang informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga subjek dalam penelitian ini mengalami obesitas. Ketiga subjek memiliki kebiasaan makan yang berlebihan dan kurang gerak serta aktivitas yang kurang. Gangguan kesehatan yang dirasakan antara lain sesak napas, mudah lelah dan sering terasa kesemutan. Ketidakpuasan tubuh yang dirasakan secara keseluruhan beranggapan bahwa fisiknya tidak menarik, merasa sulit untuk menyesuaikan diri dan merasa minder ketika berada di lingkungan sosial, namun ketiga subjek tersebut tidak melakukan upaya penurunan berat badan secara konsisten untuk mendapatkan tubuh ideal yang diinginkan. . Faktor yang mempengaruhi ketidakpuasan tubuh pada ketiga subjek adalah membenci lingkungan karena sikap buruk yang selalu mereka terima, marah dan terlahir dengan obesitas. Ketiga subjek hanya berharap untuk menurunkan berat badan dengan sedikit usaha, dengan mengontrol pola makan dan olahraga. Dengan tujuan agar mereka terlihat menarik, mudah mendapatkan jodoh, dan mendapatkan pengakuan yang baik dari lingkungan sosial.