DIALEKTIKA TASAWUF KH. MUHAMMAD SHALEH DALAM KITAB HAŻA AL-KITAB MATNU AL-ḤIKAM

Abstract

Tulisan ini akan membahas tentang konsep ketundukan hamba, keikhlasan, dan urusan dunia dalam kitab Haża Al-Kitab Matnu Al-Ḥikam karya KH. Muhammad Shaleh al-Samarani. Kitab ini bercorak tasawuf akhlaqi (sunni-amali), di dalamnya memuat berbagai konsep dan ajaran tasawuf yang menekankan pada konsep dasar Islam yaitu kepasrahan dan ketundukan seorang hamba kepada Tuhannya. Menurutnya, ada sepuluh cara agar seorang hamba terhindar dari tadbīr dalam kitab Haża Al-Kitab Matnu Al-Ḥikam. Sehingga, dengannya seorang hamba tidak tersibukan dengan urusan dunia dan lebih fokus untuk menjalankan kewajibannya kepada Allah daripada sibuk terhadap sesuatu yang sudah pasti dijamin oleh-Nya.