Deskripsi Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Melalui Pembelajaran Daring pada Materi Persamaan Kuadrat
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah siswa pada materi persamaan kuadrat melalui pembelajaran daring. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 10 Gorontalo dengan metode deskriptif yang melibatkan 21 orang siswa sebagai sampel penelitian yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Data penelitian ini diperoleh dari tes kemampuan pemecahan masalah dengan melibatkan 4 indikator, yaitu : (1) memahami masalah, (2) membuat strategi, (3) melaksanakan strategi dan (4) menginterpretasikan hasil. Data yang diperoleh dianalisis dalam bentuk persentase kemudian dikategorikan berdasarkan kriteria penilaian. Hasil analisis menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematika siswa termasuk dalam kategori rendah yang ditunjukkan dengan persentase skor yang dicapai oleh siswa adalah sebesar 60,89%.