HUBUNGAN KOMPETENSI LEADERSHIP GURU PAI DENGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS XI DI MADRASAH ALIYAH DARUL MUTTAQIEN DALAM PEMBELAJARAN JARAK JAUH

Abstract

Pandemi COVID 19 turut mengubah dunia pendidikan mulai dari metode pembelajaran, penganggaran, hingga sasarannya. Saat ini, salah satu solusi agar Kegiatan Belajar Mengajar dan perkuliahan tetap berjalan adalah dengan menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh secara penuh dan memanfaatkan berbagai platform pendidikan daring. Selain itu, bisa juga dengan menerapkan sistem pembelajaran jarak jauh semi daring yaitu tugas dikirim melalui aplikasi pesan dan tidak ada interaksi langsung, dan yang tidak memiliki akses internet, listrik maupun televisi. Penelitian ini berujuan untuk mengetahui kompetensi leadership guru PAI di MA Darul Muttaqien, untuk mengetahui motivasi belajar siswa kelas XI MA Darul Muttaqien dan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara kompetensi leadership guru PAI dan motivasi belajar siswa kelas XI MA Darul Muttaqien. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional yang dilakukan di Madrasah Aliyah Darul Muttaqien pada kelas XI. Hasil Penelitian menunjukan bahwa terdapat korelasi positif antara kedua variabel. Berdasarkan hasil uji korelasi dengan rumus korelasi pearson dengan taraf signifikan 5%, diketahui bahwa nilai korelasi antara kompetensi leadership guru PAI dan motivasi belajar siswa di kelas XI MA Darul Muttaqien sebesar 0,859. Apabila dilihat dari tabel interpretasi nilai yang diperoleh yaitu 0,859 yang terletak antara interval 0,70 – 0,90 bahwa terdapat hubungan antara kemampuan leadership guru PAI dengan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran jarak jauh di kelas XI MA Darul Muttaqien, dan korelasi disini bersifat kuat.