Penerapan Metode Gradasi dan Pengulangan Dapat Meningkatkan Prestasi Belajar PAI Materi Asmaul Husna pada Siswa Kelas II SDN 4 Danger Kecamatan Masbagik

Abstract

Ttujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut ingin mengetahui apakah penggunaan metode gradasi dan pengulangan dapat meningkatkan prestasi belajar pendidikan agama islam pada siswa kelas II SDN 4 Danger kecamatan Masbagik tahun pelajaran 2017/2018. Subyek penelitian adalah siswa kelas II SDN 4 Danger kecamatan Masbagik tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 25 siswa dan terdiri atas 15 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan dua siklus, dengan setiap siklusnya dilaksanakan 2 kali pertemuan. Penelitian ini dilaksanakan selama kurang lebih tiga bulan, yaitu mulai Bulan Maret sampai dengan Mei 2018. Berdasarkan hasil analisis data pada tiap siklus, terlihat bahwa hasil dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan. Pada pelaksanaan pembelajaran dan hasil analisis data siklus I, untuk aktivitas siswa diperoleh nilai rata-rata sebesar 2,9 dan aktivitas siswa pada siklus II diperoleh nilai rata-rata kelas sebesar 3,9,  Pada pelaksanaan pembelajaran dan hasil analisis data siklus I, untuk aktivitas guru diperoleh nilai rata-rata sebesar 2,7 dan aktivitas guru pada siklus II diperoleh nilai rata-rata sebesar 3,5.