UPAYA KEPALA SEKOLAH SEBAGAI SUPERVISOR DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME GURU DI MADRASAH TSANAWIYAH HUBBUL WATHAN NW TAHUN AJARAN 2020/2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di MTs Hubbul Wathan NW Tahun Ajaran 2020/2021. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan study dokumentasi dengan menitik beratkan sumber data informan : Kepala sekolah dan Guru untuk mengokohkan keabsahan data yang diperoleh. Dari hasil penelitian ini mengungkapkan dua temuan yaitu : (1) Untuk Mengetahui Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesioanalisme Guru di MTs Hubbul Wathan NW Tahun Ajaran 2020/2021, (2) Untuk Mengetahui Langkah-langkah Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di MTs Hubbul Wathan NW Tahun Ajaran 2020/2021. Dari hasil Penelitian dapat disimpulkan Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di MTs Hubbul Wathan NW Tahun Ajaran 2020/2021 sudah berjalan dengan baik. Hal ini terbukti dari Kepala Sekolah dan Guru di MTs Hubbul Wathan NW yang cukup memliki keunggulan dalam mempersiapkan proses pembelajaran di masa covid-19 ini. Upaya dan langkahlangkah sebagai supervisor yang dilakukan kepala MTs Hubbul Wathan cukup membuahkan hasil yang baik dengan terbentuknya kompetensi-kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru, yaitu kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi, social dan kompetensi professional.