MAKNA TAHUN 1914 DAN PERANG DUNIA I MENURUT KRISTEN SAKSI YEHOVA
Abstract
Tahun 1914 M menurut ajaran Kristen Saksi Yehova merupakan tahun penting dalam Alkitab sebagai kelahiran Kerajaan Allah didasarkan pada nubuat Daniel 4. Nubuat ini menjelaskan bahwa pemerintahan Allah akan terputus selama tujuh masa. Tujuh masa tersebut dimulai ketika Israel dikalahkan oleh Babilonia pada 607 SM selama tiga setengah masa sama dengan “seribu dua ratus enam puluh hari” (1260 hari), “Tujuh masa” panjangnya dua kali itu, atau 2.520 hari. Berdasarkan Bilangan 14:34 dan Yehezkiel 4:6 “satu hari untuk satu tahun.” Sehingga, 2.520 tahun itu dimulai pada Oktober 607 SM sampai Oktober 1914. Perang Dunia I yang terjadi dimulai pada tahun 1914 juga merupakan bukti historis dari tanda-tanda kelahiran Kerajaan Allah yang dimuat Alkitab. Dampak yang ditimbulkan oleh PD I seperti peperangan besar, krisis pangan, penderitaan kemanusiaan, timbulnya penyakit-penyakit baru, dan degradasi moral, sesuai dengan tanda-tanda yang dinubuatkan oleh Alkitab. Bagi jemaat Kristen Saksi Yehova, Kerajaan Al-lah akan mendatangkan manfaat luar biasa besarnya, yaitu; tidak ada lagiproblem kesehatan, tidak ada lagi kematian, Yehuwa pasti akan menghapus air mata dari semua muka, yang mati akan hidup lagi, akan ada kebangkitan, tidak ada lagi tuna wisma atau pengangguran, tidak ada lagi perang, tidak ada lagi kekurangan makanan, dan tidak ada lagi kemiskinan.