ESTETIKA MUSIK PADAGENERASI MILENIAL

Abstract

Musik saat ini semakin banyak memiliki variasi-variasi trendbaru. Masa kepopulerannya kerap berganti-ganti dengan tujuan mengikuti selera musik yang berkembang di masyarakat. Hal ini menjadisuatu kerumitan untuk mengidentifikasi aspek baru apa yang dapat dikatakan sebagai estetika (keindahan)baru pada musik saat ini khususnyapada generasi milenial.Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mengetahui esensi dan tendensi keindahan yang terdapat dalam sebuah karya musik dieramilenial. Melalui penggunaan teori estetika musik yaitu untuk mempersepsi konsep dan elemen musikal dalam musikyang digunakan disebuah gereja padaera milenial saat ini.Bahwa jika dianalisa ada unsur musik yang diminati, misalnya di gereja-gereja yang memiliki instrumen berteknologi moderndenganpenerapan idiom-idiom bunyi dari electronic musical instrument seperti misalnya idiom dub step, pad voice, melalui komposisi sequenser. Ada juga yang menggunakan unsur musik elektronik seperti Syntesizer, Drum Machine, bergaya Electronic Dance Music. Sama halnya yang temui di Gereja International Full Gospel Fellowship (IFGF) Manado, hasil pengamatan menunjukkan bahwa ada yang menggunakan teknologi musik seperti drum pad dalam kebaktian, hal ini menandakan salah satu elemen yang tergolong baru dari segi teknologi dan timbre musikal. Maka dari itu, musik pada generasi milenial yang juga terdapat di gereja yang dalam hal ini yaitu musik yang berteknologi digital. Bahkan dapat dikatakan estetika musik di gereja juga selalu mengikuti perkembangan estetika musik sekuler dalam dunia musik populer.