KONSTRUKSI PEMBERITAAN KAMPANYE PEMILIHAN WALIKOTA MEDAN TAHUN 2015 PADA SURAT KABAR ANALISA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat bentuk konstruksi berita kampanye, faktor-faktor yang mempengaruhinya, serta posisi media berita kampanye Walikota Medan tahun 2015 pada surat kabar Analisa. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dengan metode analisis framing Zhongdang Pan dan Gerald M. Kosicki. Fokus penelitian ini yaitu; sintaksis, skrip, tematik, dan retoris. Pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan kliping berita tentang pemberitaan Pemilihan Walikota Medan tahun 2015 pada masa kampanye (27 Agustus-5 Desember 2015). Penelitian ini mengungkap bentuk konstruksi berita kampanye Pilkada Kota Medan tahun 2015 pada surat kabar Analisa dikatakan lebih berimbang dalam memberitakan kedua pasang kandidat calon Walikota dan Wakil Walikota Medan tahun 2015 dan berusaha untuk independen, bebas tanpa tekanan untuk memberitakan suatu peristiwa. Selain itu, konstruksi berita kampanye dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal surat kabar Analisa. Hal ini menunjukkan bahwa netralitas dan objektivitas media dipengaruhi oleh kepentingan pemilik media. Selanjutnya, posisi media berita kampanye yang digunakan kedua kandidat pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Medan pada surat kabar Analisa cenderung dipandang sebagai media massa paling penting oleh semua calon Walikota, mengingat kedua pasangan calon melakukan kunjungan bergantian hari menemui Pimpinan surat kabar Analisa Supandi Kusuma.