Social Skill: Pustakawan dan Minat Baca
Abstract
Dalam dunia perpustakaan, seorang pustakawan adalah komponen yang paling vital, dimana keberhasilan perpustakaan dalam memberikan layanan informasi sangat ditentukan oleh kualitas, profesionalitas dalam sistem layanan yang berkarakter. Kualitas tenaga pustakawan untuk perpustakaan umum berbeda dengan kulaitas tenaga pustakawan perpustakaan perguruan tinggi. Pustakawan adalah kunci utama majunya perpustakaan. Setiap pustakawan dalam berinteraksi dengan orang lain, baik itu sesama pustakawan maupun pengguna (user) terlebih umumnya pada masyarakat pembelajar membutuhkan soft skill. Kesuksesan yang dimiliki oleh pustakawan bukan hanya sekedar keterampilan teknis, melainkan kualitas diri pustakawan yang dilengkapi dengan sifat, sikap dan nilai-nilai kepribadian pustakawan itu sendiri. Penelitian ini fokus terhadap soscial skill sebagai pustakawan sekolah dalam mengembangkan minat baca di perpustakaan sekolah. Keseimbangan antara soft skill dan Comunnicator style yang dimiliki oleh pustakawan ini yang kemudian mampu memberikan energi positif bagi citra perpustakaan dan keprofesionalisme seorang pustakawan itu sendiri. Dengan cara-cara komunikasi yang efektif menjadikan pustakawan sebagai sahabat bagi penggunanya.